Tidak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2021, satu tahun yang penuh dengan peluang dan tantangan. Satu tahun yang masih berada di bawah bayang-bayang pandemi Covid-19. Masih segar dalam ingatan kita bagaimana ketatnya PPKM yang diterapkan di bulan Juni sebagai upaya pemerintah untuk menurunkan angka kasus Covid-19 di tanah air. Juga berbagai macam dinamika dan perkembangan yang terjadi selama tahun 2021.
Tahun 2022 sudah berada di depan mata. Seperti tradisi setiap tahunnya, segenap harapan akan tahun yang lebih baik digantungkan. Tentunya juga dengan kami, Toyobo Boots. Kami juga mengharapkan agar 2022 bisa lebih “bersahabat” meski masih akan penuh tantangan juga. Iklim ekonomi dan bisnis yang lebih baik, situasi dalam negeri yang lebih kondusif, dan tentunya selalu sehat. Sekarang kesehatan menjadi sebuah prioritas utama di tengah gempuran badai Covid-19 yang sepertinya tidak kunjung selesai. Sama seperti orang pada umumnya, kami juga mengharapkan agar pandemi ini akan berakhir di tahun 2022.
Harapan yang sama juga kami haturkan untuk Anda, customer setia Toyobo Boots. Semoga di tahun yang baru nanti, usaha dan bisnis Anda akan lebih cerah. Dan tentunya, senantiasa sehat dan berada dalam perlindungan Yang Maha Esa.
Selamat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.